Verifikasi Akun di Google Adsense ternyata sangat mudah, akan tetapi banyak yang bilang semua orang ingin menanyakan caranya verifikasi akun. Sudah di kasih gambar berupa dokumen ternyata masih juga tidak terdeteksi. Memverifikasi akun di Google Adsense sangat penting karena jika tidak dilakukan, maka pembayaran tidak bisa diterima alias iklan tidak tampil 100 persen.
Seperti gambar yang diatas, saya telah mengupload sebuah foto dokumen yang berupa Kartu Tanda Penduduk (KTP), selama 3 hari saya hanya stuck disitu saja alias tidak bisa apa yang saya lakukan lagi.
Ternyata caranya sangat mudah, bagi yang memiliki kamera tidak terlalu bagus disarankan untuk datang ke foto copy untuk melakukan scan gambar, jika kamera hp bagus tidak perlu datang ke foto copy.
Setelah memasukan foto KTP, selanjutnya adalah klik 3(titik) yang ada di menu atas kanan untuk Google Chrome. Silahkan untuk melakukan zoom-out dengan klik min (-). Ketika di zoom-out maka terdapat tulisan Submit untuk langkah selanjutnya.
2 comments:
Sue emang. Gw kira foto ktp gue gak bisa dibaca. Ga taunya ada tombol submit dibawahnya kkwk
Makasih gan, mantap